Kamis, 02 Juli 2015

Menjadi Bahagia dalam Apa Pun

Menjadi Bahagia dalam Apa Pun
Kepada Yunita Indriani

Ketika perahu-perahu berlayar
Kau ingin bersama angin dan ombaknya
Melarungkan semua doa
Agar ditasbihkan ikan-ikan bersama
Karena hatimu ingin bahagia
Dalam apa pun

Saat laut membawa kabar
Tentu kau tak sabar
Apakah bahagia adalah milikmu
Ataukah bahagia masih jauh dari jangkauanmu?

Rupanya pasir di kaki dermaga
Berbisik bahwa kau adalah pintu kebahagiaan
Dimana cinta sudah menyusu
Sejak dalam kandungan ibu

Maka sedihmu seolah daun kuning
Yang ingin bertahan di kakimu
Bukan lantaran sunyi mengajakmu menari
Tetapi ada perahu datang
Pada akhirnya lelakimu ingin kau menjadi bintang

Probolinggo, 2015